Skip to main content

Posts

Showing posts from August 11, 2010

Konspirasi Sistemik : Di Balik Trend Filsafat (ISLAM)

Saat ini, filsafat atau sebagian orang meng-kompilasinya dengan penyebutan filsafat Islam, telah menjadi trend yang seakan tak terbantahkan dan mutlak harus diikuti. Padahal dalam Islam, berdasarkan ayat-ayat al-Qur’an, hadits-hadits shahih, atsar para sahabat, pernya-taan (aqwal) para imam dan realitas keimanan kaum Muslimin yang bulat (ijma’) semenjak da-hulu, yang mutlak tak terbantahkan dan Alloh subhanahu wa ta’ala sendiri telah mencukupkannya bagi kita semua, hanyalah al-Qur’an al-Karim dan Sunnah Rosu-lulloh shalallohu alaihi wa sallam yang shahihah. Dalam Muqaddimah Ibnu Khaldun rohimahulloh dinya-takan, bahwa para sahabat dan para imam pun sangat tegas memperingatkan umat dari menelaah beragam dogma ajaran dan mengkaji pelbagai paradigma pemikiran yang berasal dari luar Islam. Dikisahkan, ketika kerajaan Persia Majusi berhasil ditaklukkan, kaum Muslimin menemukan tum-pukan buku peninggalan yang cukup banyak dan menggunung. Maka Sa’ad bin Abi Waqqosh rodhiallohu anhu sebagai pa